Cara Memblokir Seseorang di Facebook

Facebook diciptakan oleh Mark Zuckerberg dengan tujuan untuk menambah teman. Alangkah indahnya  hidup ini jika memiliki banyak teman. Lebih-lebih facebook yang dapat merambah ke berbagai negara akan memungkinkan kita untuk berkenalan dengan orang lain yang berasal dari luar negeri. Dengan facebook pula kita makin bertambah wawasan dan pengetahuan, karena banyak orang yang dengan berbaik hati mau berbagi di facebook tentang berbagai tips yang positif.

Namun, tidak semua orang yang ada di facebook atau di dalam suatu group cocok dengan kita. Niat kita menggunakan aplikasi facebook ini awalnya adalah mencari teman dan menambah  pengetahuan, pengalaman, dan wawasan, tetapi ada beberapa orang yang justru bikin runyam, bikin marah, atau bahkan sering membagikan ujaran-ujaran kebencian. Jika kedatangan orang tersebut suasana yang kekeluargaan dan tenang bisa berubah menjadi suasana panas yang saling beradu argumentasi, bahkan sampai saling menghujat satu sama lain.

Oleh karena itu, facebook sudah menyadari hal itu dan dapat terjadi kapanpun dan di manapun. Facebook menyediakan fitur untuk memblokir seseorang dari linimasa kita, sehingga kita sudah tidak mengetahui lagi dia posting tentang apa, dia sedang membagikan kebencian kepada siapa. Pada intinya kita sudah memutuskan pertemanan dengan orang-orang yang menyebalkan tersebut. Rasanya lega jika kita sudah tidak membaca postingannya yang bernada menghasut dan bikin marah.

Lalu, bagaimana cara memblokir akun facebook orang lain?

1.  Login ke akun facebook Anda
2.  Lalu carilah tanda segitiga putih yang ada di atas menu bar. Pilihlah “Pengaturan”

3.  Maka akan muncul kotak dialog, kemudian pilihlah “Pemblokiran”

4.  Maka akan muncul kotak dialog “Kelola Pemblokiran”, dan di sana ada dua pilihan yang ingin diblokir yaitu:
“Blokir Pengguna” jika kita ingin memblokir orang itu tanpa tahu postingannya dan dia juga tidak bisa melihat aktivitas kita
“Blokir Pesan” kita hanya memblokir pesan dari orang tersebut, tetapi orang tersebut dapat membaca postingan kita.

Jika kita ingin memutus sama sekali orang tersebut tanpa dapat saling melihat aktivitas masing-masing maka kita piih “Blokir Pengguna”.
Tulislah nama orang atau email yang ingin kita blokir pada kotak yang tersedia. Kemudian klik “Blokir”

5.  Maka akan muncul nama-nama orang yang mirip dengan yang kita blokir. Kemudian pilihlah yang sesuai dengan yang kita inginkan. Kemudian klik “Blokir”

6.  Setelah kita yakin bahwa yang kita pilih adalah orang yang memang ingin kita blokir maka klik “Blokir” dan muncul konfirmasi.

Jika sudah yakin maka “Blokir si A” 

7.  Maka orang yang dimaksud sudah berada di daftar blokiran kita.

Oke, selamat mencoba dan semoga kita selalu dipertemukan pada orang-orang yang bikin kenyamanan, bukan permusuhan dan kebencian. 

Cara Membuka Blokiran
Jika kita ingin membuka blokiran maka lakukan langkah-langkah sebagaimana memblokir tadi yaitu langkah 1 sampai 4.
Setelah sampai pada kotak dialog daftar orang-orang yang diblokir maka kita pilih siapa yang ingin kita buka blokirannya.(dalam contoh terdapat 3 orang yang kita blokir)
1.   Klik "Batalkan Blokir"

2.  Maka akan muncul kotak dialog konfirmasi, kemudian klik tombol "Konfirmasi"

3.  Maka orang yang telah kita blokir tadi sudah tidak terblokir lagi. Lihat pada contoh berikut, daftar orang yang diblokir awalnya 3 orang sekarang tinggal 2 orang.




Related Posts: