Cara Membuat Design Power Point

Ketika kita akan membuat presentasi maka kita harus pula memperhatikan tampilan apa yang dipresentasikan agar menarik perhatian para audients. Apakah tidak boleh melakukan presentasi dengan tampilan putih polos kemudian tulisan hitam? Boleh-boleh saja, tidak ada yang melarang, tetapi kita jangan egois, alias mementingkan diri sendiri. Kita juga harus memikirkan audiens yang akan menyaksikan kita sedang melakukan presentasi. Jika kira-kira waktu yang kita gunakan untuk presentasi lebih dari satu jam apakah tidak bosan audiens jika hanya menyaksikan tulisan di layar presentasi dengan tulisan hitam putih saja? Oleh karena itu, Microsoft Office Power Point sudah mempertimbangkan hal itu dengan membuat design-design menarik serta berbagai fitur yang sekiranya dapat menarik perhatian audiens sehingga dari ketertarikan tersebut apa yang kita sampaikan berhasil diserap oleh audiens.
Lalu, bagaimana langkah-langkah membuat design presentasi agar menarik?
1.  Pastikan kita sudah masuk ke program Power Point
2.  Setelah membuka program Power Point maka akan terlihat lembar presentasi masih kosong

3.  Kemudian cari menu Design pada deretan menu bar di atas layar kemudian klik menu Design tersebut maka akan muncul beberapa tampilan design. Silakan pilih salah satu yang kita suka.

4.  Setelah kita pilih salah satu dengan mengeklik salah satu design yang ada maka akan tampil lembar presentasi kita lebih menarik. Kemudian kita tulis apa yang akan kita presentasikan

5.  Kemudian kita lanjutkan menulis presentasi dengan lembar berikutnya dengan mengeklik icon New Slide maka akan tampil sebagai berikut:

6.  Jika kita ingin mengubah tampilan design maka kita kembali lagi pada menu Design kemudian kita pilih sesuai pilihan kita. Misalnya seperti ini.

Dan seterusnya, kita dapat memilih sesuai dengan selera masing-masing.

Demikian tutorial sederhana tentang cara menampilkan design pada Power Point. Silakan dicoba semoga sukses selalu.


Related Posts: