Perlu diketahui bahwa ukuran kertas F4 (folio) tidak tersedia secara default pada Microsfot Office (MS Word, Excel maupun Power Point). Ketika selesai menyelesaikan input data atau pengetikan pada excel maka tibalah saatnya untuk mencetak (print out) agar hasil ketikan kita dapat diberikan atau dikumpulkan, baik untuk laporan maupun untuk suatu karya ilmiah. Namun, masalah timbul ketika disuruh mencetak dengan menggunakan ukuran kertas F4 atau ukuran kertas folio. Jika kita akan mengeprint di MS Word maka hal itu tidak masalah, karena tinggal mengetikkan angka pada ukuran kertas. Nah, bagaimana cara membuat ukuran kertas F4 atau folio dalam Microsoft Excel sekaligus otomatis dapat digunakan untuk mencetak pada Microsoft Word. Jadi, jika kita sudah membuat ukuran kertas F4 pada Excel maka kita tidak perlu membuat lagi ukuran kertas F4 pada MS Word.
Lalu, bagaimana langkah-langkah untuk membuat ukuran kertas F4 atau Folio pada Excel?
- Pastikan kita sudah membuka MS Excel
- Pilih menu “PAGE LAYOUT”, lalu pilih icon “Margins”
- Maka muncullah kotak dialog Margins, kemudian klik “Custom Margins”
- Muncul kotak dialog “Page Setup” dan muncullah beberapa tab, lalu klik tab “Page”
- Muncul kotak dialog “Page” lalu pilihlah tombol “Options”
- Maka akan muncul kotak dialog dari printer yang kita gunakan (kebetulan penulis menggunakan printer EPSON L110). Lalu pilihlah kolom (kotak) “Dokumen Size” dan klik tombol segitiga kecil warna hitam.
- Maka akan muncul beberapa ukuran kertas, lalu pilih “User Defined”
- Maka akan muncul kotak dialog “User-Defined Paper Size”. Pada kotak “Paper Size Name” tulislah nama kertas yang akan kita buat (misalnya F4 atau folio).
- Kemudian ubahlah dari ukuran “inch” menjadi “mm” pada kolom “unit” dengan mengeklik linkgaran kecil “mm” dan tulislah ukuran panjang kertas (Paper Height) dan lebar kertas (Paper Width). Kemudian klik “Save”.
- Setelah kita klik “Save” maka ukuran kertas F4 (Folio) tadi sudah terbuat. Lalu klik “OK”.
- Lalu kita akan dibawa kembali lagi ke dialog awal dan ukuran kertas F4 sudah muncul di sana dan siap digunakan untuk mencetak dalam dokumen apapun, baik MS Excel maupun lainnya (MS Word maupun MS Power Point).
- Lihat ukuran kertas F4 yang baru kita buat sudah masuk dan menjadi salah satu ukuran kertas yang tersedia dalam setiap pencetakan.
Catatan:
Ukuran kertas dapat kita namai sesuai keinginan kita masing-masing. Bisa F4, Folio atau F10, terserah kita mau memberi nama apa.
Demikian tutorial cara membuat ukuran kertas F4 atau folio baik untuk mencetak dokumen MS Excel maupun Word, bahkan Power Point. Semoga bermanfaat.